Berita  

Hore, LRT Jakarta Siap Diuji Coba

Jakarta, KabarBerita.id — Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno menginginkan agar lebih banyak masyarakat di ibu kota yang beralih menggunakan transportasi umum.

“Saya ingin lebih banyak warga yang menggunakan transportasi umum, sehingga masalah kemacetan bisa diselesaikan,” kata Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat.

Menurut dia, salah satu cara yang dilakukan untuk mengajak masyarakat beralih ke transportasi umum, yaitu dengan menghadirkan moda transportasi “light rail transit” (LRT).

“LRT fase 1 (Kelapa Gading-Velodrome) rencananya akan mulai uji coba operasional pada Juni 2018. Saya berharap LRT bisa mengurangi kepadatan lalu lintas,” ujar Sandiaga.

Setelah dioperasikannya LRT fase 1 secara resmi, dia menuturkan, kemudian akan dilanjutkan dengan pembangunan LRT fase 2 dengan rute Velodrome-Tanah Abang.

“Pembangunan LRT fase 2 itu nantinya juga akan menjadi fokus kami, karena akan menjadi bagian terintegrasi untuk mengatasi kemacetan di kawasan Tanah Abang,” tutur Sandiaga.

Lebih lanjut, dia mengungkapkan pembangunan LRT fase 2 akan direalisasikan dengan menggunakan konsep kerja sama pemerintah daerah dengan badan usaha (KPDBU).

Tinggalkan Balasan