Erick Thohir Tegak Lurus ke Jokowi soal Jadi Cawapres 2024

Jakarta, KabarBerita.id — Menteri BUMN Erick Thohir menyebut akan tegak lurus kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal peluangnya menjadi cawapres di Pilpres 2024.

“Saya rasa begini, saya tegak lurus kepada Bapak Presiden, saya ini Menteri BUMN,” kata Erick di Kompleks Kementerian BUMN, Rabu (3/5).

Erick mengaku ingin berfokus menyelesaikan tugasnya sebagai menteri dan enggan terjebak oleh hasil survei yang menunjukkan tren positif atas dirinya.

Ia juga menyebut soal keputusan capres-cawapres itu merupakan kewenangan dari partai politik.

“Jangan kita terjebak pemikiran-pemikiran survei apa itu ya apresiasi tapi, kita tahu konteksnya di politik Indonesia kalau bicara capres-wapres keputusannya partai,” ujar dia.

Sebelumnya nama Erick menjadi satu dari tujuh nama cawapres yang disebut Jokowi berpotensi mendampingi Ganjar sebagai cawapres.

Tak hanya itu, Ketum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas juga menilai sosok Erick cocok untuk mendampingi Ganjar. Nama Erick disebutkan Yaqut bersama tiga tokoh lainnya.

“Kita bersyukur bangsa ini melahirkan banyak pemimpin sangat mumpuni dan berintegritas seperti Pak Erick Thohir, Pak Sandiaga Uno, Pak Mahfud MD, Pak Ridwan Kamil,” kata Yaqut dalam keterangan tertulis, Minggu (23/4).

Yaqut mengatakan Erick merupakan kader Banser dapat mengemban beberapa tugas besar negara dengan sangat baik, berkolaborasi dengan banyak pihak dan bervisi luas.

“Potensi dan keunggulan inilah yang sangat dibutuhkan bangsa Indonesia di tengah tantangan saat ini. Saya sangat meyakini jika beliau maju bersama Pak Ganjar maka jadi pasangan yang ideal karena ada chemistry dan bisa saling melengkapi,” jelas Yaqut.

Tinggalkan Balasan