Berita  

Eks Relawan: Jokowi Ingkar Janji Bangun 5.000 Puskesmas

Jakarta, KabarBerita.id — Kordinator Komunitas Relawan Sadar (Korsa), Amirullah Hidayat mengatakan Jokowi tidak menepati janji membangun 5.000 puskesmas.

Korsa adalah salah satu relawan yang mendukung Jokowi di Pilpres 2014 lalu. Namun, belum lama ini Korsa bersama sejumlah relawan pendukung Jokowi lain sepakat untuk tidak lagi memberikan dukungan di Pilpres 2019.

Korsa mengkritik janji Jokowi yang ingin bangun 5000 puskesmas tetapi belum juga terealisasi hingga 4 tahun Jokowi memimpin Indonesia. “Seorang pengkhianat tidak layak memimpin rakyat dan negeri ini,” tegas Amirullah Hidayat.

Amirullah menegaskan, Jokowi telah menjadi pemimpin yang berkhianat terhadap janjinya. Pembangunan 5000 puskesmas adalah janji janji palsu saat kampanye yang dikeluarkan untuk terpilih menjadi Presiden RI.

“Ini terbukti karena janji palsu Jokowilah kita saat pilpres 2014 terlena dan dengan ikhlas mendukung Jokowi menjadi presiden. Kenyataannya, setelah menjadi presiden semua janji kampanye tidak ada yang di laksanakan. Akibat kekecewaan itu kita sebagai relawan keluar dari barisan,” jelas tokoh muda Muhammadiyah ini

Tinggalkan Balasan