Berita  

Kotak Suara Diminta Dititipkan Di Koramil, Bukti Masyarakat Masih Percaya TNI

Jakarta, KabarBerita.id — Permintaan dari kubu Prabowo-Sandi dan masyarakat agar kotak suara nantinya tidak ditaruh di kecamatan melainkan di Koramil menjadi bukti bahwa masyarakat masih percaya kepada TNI.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh mantan Menpora Adhyaksa Dault saat ditemui di Resto Pulau Dua Senayan, Jakarta, Selasa (5/3).

“Ada pernyataan seperti itu di masyarakat berarti memang TNI masih dipercaya,” kata Adhyaksa.

Sementara kepada ASN seperti camat dan jajarannya, Adhayaksa menyebut kepercayaan masyarakat menurun karena ada yang terang-terangan mendukung capres petahana.

“Ya munculnya kebingungan kotak suara dititipkan ke Koramil karena ada ulah ASN yang secara arogan bicara di depan video kemudian diviralkan luar biasa galaknya,” terang dia.

“Makanya teman-teman kan jadi pertanyaan ini pemilu itu harus Jurdil lo. Tadi saya katakan ada aparat seperti bupati, camat ada yang lebay gitu,” tandas Adhyaksa.

Tinggalkan Balasan