Moeldoko Anggap Jokowi ke Daerah Kampanye Ganjar Tak Salah

Jakarta, KabarBerita.id — Kepala Staf Presiden Moeldoko buka suara soal Presiden Joko Widodo disebut-sebut membuntuti kampanye calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo di Jawa Tengah.

Moeldoko tak menjelaskan alasan daerah kunjungan kerja Jokowi selalu sama dengan Ganjar. Dia justru bertanya balik mengenai hal itu.

 

“Salahnya apa?” kata Moeldoko lalu tertawa saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (3/1).

 

Menurutnya, tidak ada yang salah dengan kesamaan daerah yang dikunjungi Jokowi dan Ganjar.

 

“Jangan begini. Ini dekat ini dikomentari, deket ini komentari, ya terus deket demit opo yo?” ucapnya tertawa.

 

Sebelumnya, muncul isu Jokowi membuntuti kampanye calon presiden Ganjar Pranowo. Isu itu berembus sejak Jokowi mengunjungi daerah-daerah yang baru saja dikunjungi Ganjar.

 

Misalnya, pekan ini saat Jokowi berkunjung ke Boyolali dan Purworejo. Dua daerah itu telah dikunjungi oleh Ganjar beberapa hari lalu.

 

“Kalau beliau niatnya ngikutin saya, berarti sayang dong sama saya,” ucap Ganjar merespons kesamaan daerah dengan Jokowi saat ditemui di Jepara, Selasa (2/1).

Tinggalkan Balasan