Viral  

Jenglot Menyeramkan Ditemukan di Pantai Watu-watu akan Dilarung

Foto: Ini Jenglot di Pantai Surabaya yang Bikin Geger

Kabarberita.id– Jenglot yang ditemukan di Pantai Watu-watu, rencananya akan dilarung ke tengah laut. Larung itu akan dilakukan pihak Kecamatan Bulak.

“Kalau ada yang memiliki, diserahkan. Kalau tidak ada, kita larung. Dibawa perahu dulu lalu dilarung,” kata Camat Bulak Suprayitno kepada detikcom di ruang kerjanya, Selasa (17/10/2017).

Rencana melarung jenglot yang bentuknya menyeramkan itu akan dilakukan dalam waktu 1 minggu ke depan. Dengan catatan, tidak ada orang yang merasa memiliki.

“Mungkin seminggu lagi (Dilarung),” tambah Prayit sapaan akrab Camat Bulak.

Ia memperkirakan, pemilik sudah tidak berkenan dengan keberadaan jenglot tersebut, sehingga dibuang. “Mungkin lo ya. Saya juga tidak tahu,” ujar dia.

Terkait dengan mistis, Prayit enggan menanggapi dan menyerahkan sepenuhnya kepada Tuhan.

Penemuan jenglot ini disimpan di Kecamatan Bulak/Penemuan jenglot ini disimpan di Kecamatan Bulak/ Foto: Zaenal Effendi/detikcom

“Kalau mistisnya kami wallahualam,” pungkas dia.

Sosok Jenglot yang ditemukan di Pantai Watu-watu, Surabaya, cukup menyeramkan. Benda seperti mayat kering berukuran mini itu berambut panjang hingga menyentuh kaki.

Jenglot itu berukuran tinggi 40 Cm. Makhluk yang selalu dikaitkan dengan mistis dunia hitam itu ditemukan beserta kotak dan kain putih di Pantai Watu-watu, Kecamatan Bulak atau utara Kenjeran, Senin (16/10) sore.

Jenglot itu dalam posisi kedua tangannya sedekap menyilang di dada. 5 Jemarinya terlihat kuku panjang dan runcing. Demikian pula kuku kedua kakinya. Jenglot itu hanya memiliki 2 gigi taring. Badan sang jenglot itu dalam kondisi mengering dan berwarna cokelat dan menghitam. Pada bagian wajah sudah rusak dan seperti terbakar.

Rambutnya warna cokelat keemasan, panjang hampir sekaki. Belum diketahui keaslian jenglot itu. Jenglot yang dibuang ke pantai dan membuat pengunjung ketakutan itu dibuang oleh seseorang yang masih misterius.
(ze/fat)v

sumber (detik.com)

Tinggalkan Balasan