Berita  

Suarez Dua Gol, Barca Kalahkan Sociedad 4-2

BARCELONA, Kabarberita.id – Barcelona menunjukkan kebangkitan luar biasa pada laga tandang melawan Real Sociedad. Dipimpin Luis Suarez, Barca membalikkan keadaan untuk menang 4-2.

Sociedad lebih dulu unggul 2-0 dalam lanjutan La Liga di Estadio Anoeta, Senin (15/1/2018) dinihari WIB.

Percobaan pertama pada pertandingan ini dibuat oleh Messi pada menit kesembilan. Menguasai bola di luar kotak penalti Sociedad, Messi melepaskan tembakan dengan kaki kirinya. Tapi, tembakan Messi meleset.

Berselang dua menit, Sociedad mengejutkan Barca. Tim tuan rumah memimpin 1-0 lewat gol Willian Jose. Menyambut umpan silang Xabier Prieto, Willian Jose memantulkan bola ke tanah dengan sundulan kepalanya untuk menaklukkan Marc-Andre ter Stegen.

Sociedad punya kesempatan untuk menambah keunggulannya di menit ke-27. Sergio Canales menembak dari luar korak penalti, tapi Ter Stegen mengamankannya dengan relatif mudah.

Willian Jose merobek gawang Barca lagi pada menit berikutnya. Tembakannya dari luar kotak penalti mengenai pemain Barca dan mengecoh Ter Stegen. Tapi, wasit tak mengesahkannya sebagai gol karena lebih dulu terjadi pelanggaran terhadap Ivan Rakitic.

Peluang yang didapat Canales di menit ke-31 juga tak berbuah gol tambahan. Sepakannya dari jarak jauh masih bisa digagalkan oleh Ter Stegen.

Sociedad memperbesar keunggulannya jadi 2-0 lewat gol Juanmi pada menit ke-34. Gol ini tak lepas dari kepintaran Canales dalam memberikan umpan yang membelah jantung pertahanan Barca. Juanmi memaksimalkan umpan tersebut dan tembakannya bersarang di gawang Barca setelah sempat mengenai Sergi Roberto.

Barca menipiskan ketertinggalannya menjadi 1-2 lima menit kemudian melalui gol Paulinho. Paulinho mencetak gol dari jarak dekat dengan memanfaatkan umpan dari Luis Suarez.

Skor tak berubah hingga rampungnya babak pertama. Sociedad masih unggul 2-1.

Sociedad lebih dulu mendapatkan peluang di babak kedua. Tapi, tembakan Canales bisa diantisipasi oleh Ter Stegen.

Barca menyamakan kedudukan menjadi 2-2 ketika laga memasuki menit ke-50. Suarez mencetak gol indah dengan memaksimalkan operan dari Messi. Dia memperdaya kiper Sociedad, Geronimo Rulli, lewat tembakan lob yang meluncur mulus ke dalam gawang.

Setelah skor kembali sama kuat, Barca memasukkan Ousmane Dembele. Tim tamu jelas menginginkan kemenangan.

Barca berbalik unggul 3-2 pada menit ke-71 setelah Suarez mencetak gol keduanya pada pertandingan ini. Gol ini tak lepas dari kecerobohan Rulli dalam membuang bola. Bola tendangan Rulli langsung disundul Thomas Vermaelen dari tengah lapangan dan si kulit bundar mengarah ke Suarez yang berdiri bebas. Tanpa mengontrol bola, Suarez langsung menembak ke tiang dekat untuk menggetarkan gawang Sociedad.

Rulli menyelamatkan gawang Sociedad dari ancaman Messi di menit ke-82. Sambil menjatuhkan diri, dia menghentikan tembakan voli Messi.

Tapi, Rulli tak bisa berbuat apa-apa ketika Messi mengeksekusi tendangan bebas tiga menit kemudian. Dia terperangah melihat bola tembakan Messi melewati pagar hidup Sociedad dan meluncur begitu mulus ke dalam gawangnya. Gol tendangan bebas Messi ini membawa Barca memimpi 4-2.

Tak ada gol tambahan lagi di sisa waktu. Barca pun pulang dengan membawa poin maksimal.

Dengan hasil ini, Barca masih memuncaki klasemen sementara La Liga dengan perolehan 51 poin dari 19 pertandingan. Tim besutan Ernesto Valverde itu unggul sembilan poin atas Atletico Madrid yang jadi pesaing terdekat. Adapun Sociedad menghuni posisi ke-15 dengan 23 poin.

Susunan Pemain
Real Sociedad: Rulli; Odriozola, Llorente, Raul Navas, Kevin Rodrigues; Xabi Prieto (Januzaj 78′), Illarramendi, Zurutuza (Zubeldia 56′); Canales, Willian Jose, Juanmi (Oyarzabal 60′)

Barcelona: Ter Stegen; Sergi Roberto, Pique, Vermaelen, Jordi Alba; Rakitic, Busquets, Paulinho (Dembele 65′), Andre Gomes (Digne 80′); Messi, Luis Suarez (Denis Suarez 90′)

Tinggalkan Balasan