STY Bangga Timnas Indonesia Tak Remehkan Brunei

Jakarta, KabarBerita.id — Pelatih Shin Tae Yong memberikan apresiasi kepada pemain Timnas Indonesia usai lolos ke tahap kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah mengalahkan Brunei Darussalam 6-0, Selasa (17/10).

Indonesia melaju ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan menyingkirkan Brunei Darussalam lewat agregat 12-0. Pada leg kedua di Stadion Hassanal Bolkiah, Indonesia menang 6-0.

Skuad Garuda mempermalukan Brunei melalui torehan Hokky Caraka (6′ dan 44′), Egy Maualan Vikri (42′), penalti Witan Sulaeman (47′), Rizky Ridho (63′), dan M Ramadhan Sananta (82′).

Hasil itu terbilang mengagumkan mengingat Indonesia melakukan perombakan pada starter. Skuad itu membuat Indonesia unggul 3-0 di babak pertama dan dapat tambahan tiga gol di babak kedua. Pelatih Shin Tae Yong memberikan apresiasi kepada pemain.

“Kami bandingkan skuad pertandingan pertama dengan yang kedua memang berbeda,” ujar Shin Tae Yong usai pertandingan.

“Hampir 70 persen yang diganti, para pemain sendiri memang bekerja sangat keras dan bermain dengan baik,” ucap Shin Tae Yong menambahkan.

Satu hal yang disoroti pelatih asal Korea Selatan itu adalah semangat juang Rizky Ridho dan kawan-kawan. Tim Merah Putih disebut tetap waspada dengan ancaman tuan rumah.

“Walaupun datang ke away, tetap tidak lengah. Jadi saya ucapkan terima kasih kepada pemain,” kata Shin Tae Yong.

Tahap kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dimulai sejak 16 November 2013 hingga 11 Juni 2024 mendatang. Indonesia akan tergabung di Grup F bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.

Tinggalkan Balasan