Menkes Imbau Masyarakat tak Khawatir Soal Virus Corona

Jakarta, KabarBerita.id- Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengimbau masyarakat untuk tidak panik mengenai terus berkembangnya isu virus corona. Virus misterius yang semula teridentifikasi di Wuhan, Provinsi Hubei, China tersebut saat ini mulai menyebar ke berbagai negara.

Terawan menjelaskan, sejak beredarnya isu mengenai virus tersebut, pihaknya telah menetapkan siaga satu supaya virus tersebut tidak masuk ke Indonesia. Bahkan, lanjut dia, pihaknya sampai tidak tidur supaya kesehatan masyarakat terjaga.

“Aku akan ngecek semua, termasuk pintu negara semua. Kita sudah siaga satu ini enggak ada tidurnya. Tenang, saya bekerja membantu masyarakat untuk tak usah khawatir,” katanya

Dia meminta, semua pihak termasuk media untuk tidak terus-terusan menyebarkan informasi mengenai keberadaan virus tersebut di Indonesia, sebelum adanya fakta yang membuktikan. Tujuannya, supaya masyarakat tidak panik.

“Yang berbahaya itu virus berita, kalau kalian viralkan terus untuk hal-hal yang belum nyata. Untuk itu kenapa saya datang ke sini (Gedung BRI) saya mau melihat sendiri kayak apa,” tuturnya.

Sebelumnya, Gedung Pusat Bank Rakyat Indonesia (BRI) di Jakarta, diduga terjangkit virus corona, yang saat ini tengah mewabah di berbagai negara, khususnya China. Manajemen pun langsung bergerak cepat dengan melakukan berbagai penanganan.

Corporate Secretary BRI, Hari Purnomo mengatakan, dugaan tersebut sehubungan dengan adanya informasi mengenai salah satu pekerja atau karyawan Huawei yang terjangkit virus corona (nCoV) yang berkantor di Gedung BRI.

Namun, pada kesempatan itu juga terawan menegaskan, Gedung BRI terbebas dari virus Corona. Hal itu dibuktikan Terawan dengan langsung mendatangi gedung tersebut tanpa menggunakan masker.

Tinggalkan Balasan