KPU Subang Menggelar Sosialisasi Pencalonan Perseorangan Pilkada Subang

Subang, KabarBerita.id — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Subang, Jawa Barat, mengadakan sosialisasi tentang pencalonan perseorangan dalam Pilkada Subang 2024. Acara ini digelar di Laska Hotel pada Selasa (7/5/2024) dengan diawali sambutan dari Ketua KPU Subang, Abdul Muhyi, yang menjelaskan berbagai tahapan persiapan Pilkada serentak di Kabupaten Subang.

 

Sekretaris Daerah (Sekda) Subang, Asep Nuroni, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pilkada serentak dijadwalkan berlangsung pada 27 November 2024. Ia mengungkapkan harapannya agar Pilkada tahun ini disiapkan dengan matang, lancar, aman, tertib, dan kondusif.

 

“Tahapan Pencalonan Perseorangan Pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024 perlu dikoordinasikan dengan baik dan disosialisasikan dengan masif ke berbagai pihak,” ujarnya.

 

Asep juga mengharapkan agar KPU dapat membentuk Helpdesk pencalonan Gubernur, serta Bupati dalam pemilihan serentak tahun 2024 untuk memberikan layanan kepada Bakal Pasangan Calon Perseorangan dan Partai Politik.

 

“Dalam upaya membangun bangsa dan negara yang kita cintai, semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan, perlindungan, dan pertolongan kepada kita semua,” tambah Asep.

 

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan partisipasi masyarakat dalam proses Pilkada Subang 2024 dapat meningkat dan memastikan kelancaran dan keamanan selama pelaksanaan pemilihan berlangsung.

Tinggalkan Balasan