BKKBN Bocorkan Cara Pencegahan Stunting di Jakarta Barat

Jakarta, KabarBerita.id — BKKBN kembali menggelar Sosialisasi Cegah Stunting di Kel. Tanjung Duren Selatan Kec. Grogol Petamburan Kota Adm. Jakarta Barat.

Hadir dalam sosialisasi ini Wakil Ketua Komisi IX DPR-RI Charles Honoris, Direktur Analisis Dampak Kepedudukan BKKBN Faharuddin dan Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan KB Dinas PPAPP DKI Jakarta Ferlina Kirtiasih dalam sosialisasi pencegahan stunting di Jakarta Barat.

Charles mengatakan, untuk mencegah stunting di Jakarta Barat atau di mana pun, perlu dilakukan tindakan yang melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan organisasi non-pemerintah.

“Stunting adalah masalah gizi jangka panjang yang terjadi akibat kurangnya nutrisi pada masa pertumbuhan anak. Kita harus bekerjasama,” ujar Charles.

Bagi dia, ada beberapa cara pencegahan stunting. Pertama Peningkatan Gizi Anak dengan cara edukasi tentang pentingnya pemberian ASI eksklusif selama 6 bulan pertama kehidupan anak, promosi makanan bergizi yang seimbang dan variatif bagi balita.

“Pastikan akses yang memadai terhadap air bersih dan sanitasi yang baik, karena infeksi dan diare dapat mengganggu penyerapan nutrisi pada anak,” katanya.

Fahruddin menambahkan, pentingnya akses kesehatan bagi masyarakat. Pastikan akses yang mudah ke pelayanan kesehatan, terutama bagi ibu hamil dan anak-anak. Program imunisasi yang lengkap dan tepat waktu juga sangat penting.

“Kita juga bisa bekerjasama dengan pemerintah dan organisasi non-pemerintah untuk meningkatkan akses pendidikan, pekerjaan, dan perumahan yang layak bagi masyarakat,” terangnya.

Tinggalkan Balasan