JAKARTA, Kabarberita.id – Susu murni dapat ditemui di berbagai tempat, dari pinggir jalan, mal hingga pasar tradisional. Susu murni pun dapat dipadukan dengan berbagai macam rasa, dari rasa pasaran seperti cokelat, vanila, dan strawberry. Kini susu murni dapat dipadukan dengan tambahan lain seperti puding, bubble bahkan gulali rambut nenek.
Di The PSPT Rooftop, Tebet Jakarta terdapat salah satu stan yang menyediakan olahan susu murni. Dari tangan alumni IPB, Ummu Radiyani, susu murni dipadukan dengan panganan tradisional gulali rambut nenek, salah satu menu minuman di Susu Papa.
Perempuan yang biasa disapa Rara ini sebelumnya sudah membuka cabang pertamanya di Meruya, Jakarta Barat. Hingga akhirnya membuka cabang kedua di The PSPT Rooftop ini. Berbekal perkuliahannya di jurusan peternakan dan agribisnis, Rara bersama temannya Ryan memberanikan diri membuka usahanya.
Susu didapat langsung dari peternakan milik kakeknya di daerah Cibubur, dari sana juga nama Susu Papa didapat. “Saya panggil kakek saya dengan sebutan Papa. Jadi tercetuskan saja langsung dengan nama Susu Papa ini,” katanya ketika ditemuiĀ Republika.co.id.
Ketika pertama kali dibuka, Rara mengaku beberapa kali mencoba berbagai padanan rasa yang cocok dengan susu murni. Ide tentang susu murni dipadukan dengan gulali rambut nenek tidak sengaja muncul ketika dia sedang membeli es podeng. “Jadi waktu itu beli es podeng dan harum manis, akhirnya kepikiran untuk menyatukan susu murni dan gulali rambut nenek,” lanjutnya.
Susu Papa lebih menekankan ke konsumen anak-anak hingga dewasa. Padunan warna susu dan warna rambut nenek menarik perhatian pembeli. Dengan berbagai rasa susu dan berbagai warna gulali rambut nenek, pembeli hanya harus merogoh kocek sebesar Rp 16 ribu.
Selain menu Susu Papa, kedai yang akan membuka wisata agrobisnis di Cibubur ini menyediakan menu lain. Diantaranya Hot Milk, Fresh Milk, Freak Shake dan Yo! Pa. Yakni susu original, milkshake dengan tambahan topping seperti Oreo, Kitkat, Toblerone, dan Cadburry. Juga Yo! Pa yang merupakan yogurt dengan berbagai paduan rasa. (Sumber: Republika.co.id)