Jakarta, KabarBerita.id — Pesawat Antonov An-26 milik Rusia dilaporkan jatuh di semenanjung Kamchatka Rusia pada hari Selasa (6/7). Dalam peristiwa tersebut,seluruh penumpang dan awak pesawat yang totalnya berjumlah 28 orang tidak ada yang selamat.
Melansir dari reuters,Rabu (7/7), maskapai Kamchatka Aviation Enterprise tersebut dilaporkan oleh Badan Penerbangan Sipil Rusia setelah menabrak tebing saat hendak mendarat di pallana setelah melakukan lepas landas dari Petropavlovsk-Kamchatsky.
Berdasarkan laporan kantor berita AS pesawat tersebut berisi 22 penumpang dan 6 awak pesawat. Yang mana kejadian tersebut diduga karena terhalang cuaca berawan yang membuat jarak pandang yang terbatas hingga akhirnya menabrak tebing.
Pesawat Antonov An-26 merupakan pesawat bermesin ganda baling-baling yang sudah digunakan sejak tahun 1982. Sebenarnya pemerintah Rusia sudah mulai meningkatkan standar keselamatan penerbangan di beberapa tahun terakhir. Akan tetapi kecelakaan di wilayah pelosok dengan menggunakan pesawat tua masih kerap terjadi.
Oleh karenanya dalam peristiwa tersebut pun pesawat yang dibuat di masa Uni Soviet itu tidak bisa bekerja dengan baik. Tim penyelamat yang telah dikirim menggunakan helikopter tak menemukan satupun korban selamat di lokasi kejadian.