Depok, KabarBerita.id — Pemerintah Kota Depok diketahui mengajukan pembentukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD. Demikian yang dikatakan oleh walikota Depok Muhammad Idris ketika ditemui wartawan di Tapos.
Ia mengatakan pembentukan BPBD sebagai langkah untuk Menindak lanjuti adanya potensi bencana di Depok yang lebih besar. Idris mengatakan bahwa semestinya Depok memiliki BPBD sendiri.
Akan tetapi keterangan yang didapat dari pemerintah pusat potensi bencana di Depok dianggap belum terlalu tinggi.
Idris juga mendorong dinas pemadam kebakaran Depok untuk aktif menangani bencana. pemerintah kota juga akan berupaya untuk menghadirkan BPBD di Depok. untuk sementara ini selama adanya kejadian bencana di kota Depok diatasi oleh Tim Damkar.
Sebelumnya bencana alam berupa angin puting beliung hingga banjir sering melanda kota Depok belakangan ini. Kerugian material pun tidak dapat dihindari atas musibah tersebut.