Berita  

Viral Tudingan Plagiat, Begini Jawaban Cuek Pengelola Rabbit Town

Bandung, KabarBerita.id — Heboh soal isu plagiasi di wahana selfie Rabbit Town, Kota Bandung menjadi bahan perbincangan di media sosial seminggu terakhir ini. Sebabnya, sejumlah wahana selfie yang berada di Rabbit Town dituduh menjiplak instalasi seni karya beberapa seniman luar negeri yang dipajang di Los Angles County Museum Of Art.

Menanggapi hal tersebut General Manager Rabbit Town, Ferdi Candra menyebutkan, pihaknya tidak mempermasalahkan tuduhan plagiasi yang ramai dibincangkan di media sosial. Namun, ia pun membenarkan sejumlah wahana yang berada di Rabbit Town itu terinspirasi dari karya seni yang dipamerkan di Los Angles County Museum Of Art.

“Pembangunan ini terinspirasi dari yang di LA. Cuman emang dilihat dari bentuk dan jumlahnya tidak sama,” ujar Ferdi, Kamis (29/3).

Ia mencontohkan wahana tiang yang diberi nama Love Light itu memang terinspirasi dari instalasi seni karya Chris Burden. Namun, wahana yang dibangun di Rabbit Town, ia katakan, tidak sama persis dengan karya aslinya. Dari detil dan jumlah tiang pun, ia klaim, tidak sama.

“Kalau yang di LA kan lampunya banyak. Di sini cuma 88 tiang,” kata dia.

Selain itu, wahana yang dituduh plagiat adalah ruangan yang dipenuhi stiker polkadot berwarna-warni. Di Rabbit Town wahana itu dinamai Patricco Sticker Room. Wahana lainnya yang dituduh plagiat adalah Pink Ice Cream. Di wahana tersebut terdapat sejumlah booth selfie yang berlatar belakang instalasi seni. Seperti gantungan pisang dan lampu yang berbentuk ice cream.

“Ini juga enggak persis karya aslinya. Lihat pisang di sini cuman segitu (panjang boothnya sekitar 4 meter). Kalau yang aslinya itu besar sekali,” ujar dia.

Ia mengatakan, agar tidak menjadi polemik yang berkepanjangan, pihaknya akan menempelkan keterangan wahana tersebut terinspirasi dari seniman yang membuat karya aslinya. Namun, ia menyebutkan, pihaknya belum berencana meminta izin secara resmi kepada si empunya karya.

“Nanti bakal dipasang klaim bahwa karya yang dituduh plagiat memang terinspiarasi dari karya orang. Kita akui memang ini ide dari karya orang,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan