Berita  

Usai Lakukan Vaksinasi,Ahli Ingatkan Tetap Jalankan Protokol Kesehatan

Ilustrasi

Jakarta,KabarBerita.id — Saat ini program vaksinasi covid-19 sudah mulai dilaksanakan. Meskipun demikian, Ahli epidemiologi lapangan dari Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto, dr Yudhi Wibowo memberi peringatan kembali kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan.

Menurutnya, seseorang yang sudah mendapatkan vaksinasi masih mungkin memiliki resiko tertular covid-19,karena dengan vaksin tubuh belum sepenuhnya kebal dari infeksi virus.

Yudhi melanjutkan,manfaat dari vaksinasi memang dapat membentuk kekebalan tubuh serta mampu mencegah terjadinya gejala berat bila kita terinfeksi,namun bukan berarti kita menjadi kebal.Apabila kita tertular,kita masih berpotensi dapat menularkan lagi ke orang lain.

Menurut keterangannya, kekebalan kelompok atau biasa disebut herd immunity akan tercapai apabila jumlah penduduk yang mendapat vaksinasi telah mencapai 70%. Padahal saat ini Indonesia masih jauh dari angka tersebut. Dengan begitu masyarakat wajib tetap disiplin menaati protokol kesehatan dimanapun berada.

Upaya dalam pencegahan penyebaran covid-19 akan berjalan lebih efektif dan optimal jika kita dapat menaati protokol kesehatan. hal tersebut juga demi mendukung proses vaksinasi agar berjalan lancar di Indonesia.

Beliau juga menyampaikan harapannya terkait sosialisasi mengenai program vaksinasi seharusnya bersifat menyeluruh dan dapat sampai ke seluruh lapisan masyarakat.

“Bagi seluruh masyarakat diharpakan untuk dapat mengikuti program vaksinasi, terutama yang memiliki resiko tinggi seperti lansia,atau yang memiliki komorbid, dan yang sering berinteraksi dengan orang lain,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan