Timnas Indonesia Kalahkan Myanmar 4-1

Jakarta, KabarBerita.id — Timnas Indonesia berhasil menang 4-1 atas Myanmar dala laga uji coba di Antalya, Turki, Kamis (25/11).

Timnas Indonesia tampil beringas sejak awal laga terbukti dari gol yang dilesatkan Ricky Kambuaya pada menit ke-4 lewat sundulannya memanfaatkan crossing Ezra Walian.

Irfan Jaya membawa Timnas Indonesia unggul dua gol pada menit ke-11 memanfaatkan terobosan Aldeandra Dewangga.

Lewat skema serangan bek cepat, Indonesia berhasil menambah gol pada menit ke-33. Witan dengan dingin menceploskan bola memanfaatkan terobosan Ricky Kambuaya.

Myanmar bukan tanpa peluang, semenit usai kebobolan serangan Myanmar hampir menjebol gawang Indonesia namun Riyandi mampu menggagalkan dua tembakan pemain lawan.

Ezra menutup pesta gol Indonesia pada menit ke-54 lewat penalti. Tembakan Ezra ke sisi kiri tak mampu diantisipasi Yae Phyo Ayng.

Ezra nyaris mencetak brace, namun sepakannya pada menit ke-56 mampu dihalau kiper Myanmar. Bola muntah berhasil disambar Irfan Jaya untuk menjadi gol, namun ia terlebih dahulu terjebak offside.

Penyegaran dilakukan pelatih Shin Tae Yong dengan mengganti 4 pemain secara bertahap pada menit ke-65. Namun Indonesia justru kebobolan pada menit ke-72 lewat skema bola mati.

Tendangan bebas dari sisi kanan berhasil disambar kapten Myanmar Mg Mg Lwin untuk mencetak gol.

Indonesia nyaris kembali menambah gol usai tendangan bebas Kadek Agung di menit ke-85. Tembakannya menghasilkan kemelut dan coba diteruskan Kushedya Hari Yudo namun masih bisa diblok kiper Myanmar.

Hingga laga usai skor tidak berubah. Indonesia berhasil menang 4-1. Dilaga uji coba sebelumnya Indonesia takluk 1-0 atas Afganistan. Dua laga ini adalah rangkaian persiapan sebelum piala AFF.

Susunan pemain Indonesia vs Myanmar Timnas Indonesia: Muhammad Riyandi, Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Evan Dimas, Ricky Kambuaya, Irfan Jaya, Witan Sulaeman, Ezra Walian.
Myanmar : Yae Phyo Ayng; Nyein Chan, Zaw Ye Tun, David Htan, Win Moe Kyaw, Hlaing Bo Bo, Maung Maung Win, Aung Kaung Mann, Yan Naing Oo, Mg Mg Lwin, Suan Lam Mang.
(jun)

Tinggalkan Balasan