Jakarta, KabarBerita.id — Hamsuardi, Bupati Pasaman barat meninjau tiga rumah yang terbakar di daerah Nagari Persiapan Tinggam Harapan Kecamatan Talamau Pasaman Barat pada Rabu, (28/4) sore.
Bupati melihat dan mengecek kondisi terkini rumah beserta sisa-sisa kebakaran. Bupati juga memberikan bantuan untuk korban kebakaran yaitu tiga keluarga diantaranya keluarga Meli, Niak Kotik dan Eni.
“Pada Hari ini kami kesini dengan OPD dan Baznas untuk memberikan bantuan sembako serta uang tunai Rp 3 juta untuk keluarga korban kebakaran tiga kepala keluarga,” Kata Bupati Hamsuardi, Kamis (29/4).
Bupati dan rombongan memberikan semangat dan dukungan kepada korban agar tetap semangat dan sabar dalam menghadapi musibah saat ini.
“Kami harap semua bersabar. Allah tentu punya rencana terbaik untuk kita semua,”ucap Hamsuardi.
Bupati juga meminta untuk semua korban agar tidak saling menyalahkan satu sama lain. “Semua ini tentunya takdir dari Allah sehingga tidak usah saling salah-salahan api ini awalnya dari mana. Semua adalah cobaan, saya minta jangan saling menyalahkan,” imbau Hamsuardi.
Tiga rumah korban kebakaran ini akan dibangun kembali setelah lebaran nanti jika memungkinkan dan memenuhi syarat.
“Kita kan kooordinasi dengan Baznas, Rumah tiga kepala keluarga ini ingin kita bangun lagi nanti,” tutup Hamsuardi.