Berita  

Tanggapi WO Ananda Sukarlan Cs, Anies: Saya Hormati Perbedaan Pandangan

Jakarta, KabarBerita.id — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan dirinya menghormati perbedaan pandangan dan memberikan hak kepada siapa saja untuk mengungkapkan dengan caranya.

Hal tersebut disampaikannya terkait “walk out” yang dilakukan oleh Ananda Sukarlan pada acara memperingati 90 tahun berdirinya Kolese Kanisius Hall D JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu malam (11/11). “Saya malah baru tahunya sesudah dalam kantor, pas datang tadi pagi pun saya belum tahu,” kata Anies di Balaikota DKI Jakarta, Senin.

Dia mengatakan sebagai gubernur, dirinya bertanggung jawab harus bisa menyapa dan mengayomi semua warganya. “Kalau kemudian ada reaksi negatif yah itu bonus aja buat saya, nggak ada sesuatu, biasa aja,” kata Anies.

Bahkan, dia menambahkan bahwa yang mengundang Romo Baskoro adalah sahabat baiknya yang datang ke Balaikota DKI Jakarta. “Kemudian Romo Benny itu bersahabat baik. Jadi saya ini bukan kayak orang nggak kenal kalau sama teman-teman di Kanisius, dan ini bukan kedatangan pertama di Kanisus. Ketika dengar tadi pagi, saya jadi inget-inget ada ya yang keluar, karena saya nggak ingat tuh, nggak lihat sama sekali,” kata Anies.

Sementara itu Budayawan Eros Djarot mengkritisi dan sedih atas sikap pianis terkenal Ananda Sukarlan yang “walk out” meninggalkan tempat duduk saat tamu yang diundang memberikan sambutan juga termasuk nilai-nilai yang diajarkan oleh perguruan Kanisius.

“Ketika seorang Gubernur sebagai tamu diundang memberi sambutan, saya yakini bukan ajaran dan perilaku yang berpijak pada ajaran sang Juru Selamat yang begitu indah dan menghadiahkan kepada kehidupan ini,” kata Eros.

Tinggalkan Balasan