Solskjaer Manager MU Terburuk Sejak Era Fergie

Manchester, KabarBerita.id — Ole Gunnar Solskjaer menjadi manajer Manchester United dengan persentase kemenangan terburuk setelah era Sir Alex Ferguson usai kalah 0-1 dari Newcastle United di St. James Park di pekan kedelapan Liga Inggris, Minggu (6/10).

MU gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Inggris setelah gol semata wayang Matthew Longstaff di menit ke-72 membobol gawang David de Gea sekaligus memberikan kemenangan untuk Newcastle.

Berdasarkan statistik Transfermarkt, kekalahan dari Newcastle membuat Solskjaer menjadi manajer permanen dengan persentase kemenangan terburuk setelah 2013 atau usai era Alex Ferguson.

Sepeninggal Ferguson, The Red Devils tercatat empat kali mengangkat manajer dengan status permanen. Mulai dari David Moyes, Louis van Gaal, Jose Mourinho, hingga Solskjaer.

Mourinho menjadi manajer dengan persentase kemenangan tertinggi sejak 2013, dengan 58,3 persen. Pelatih yang digantikan Solskjaer pada Desember 2018 itu mencatatkan 84 kemenangan dari 144 pertandingan.

Di posisi kedua ada Louis van Gaal dengan 52,4 persen kemenangan selama menangani klub yang bermarkas di Old Trafford itu. Pelatih asal Belanda tersebut meraih 54 kemenangan dari 103 pertandingan.

Tinggalkan Balasan