JAKARTA — Kelurahan Jati Padang, Pasar Minggu kerap dilanda banjir buntut dari luapan air dari Kali Pulo. Setidaknya ada empat RT di RW 06 yang selalu menjadi langganan banjir jika curah hujan tinggi.
Kondisi ini sampai di telinga Anggota DPR RI Fraksi PKS dari Dapil Jakarta Selatan, Jakarta Pusat dan Luar Negeri Kurniasih Mufidayati.
Kurniasih lantas menggandeng mitra kerja di Kementerian Ketenagakerjaan untuk membuat program Padat Karya pembangunan saluran dan penyediaan pompa sedot.
“Program padat karya ini harapannya bisa menyelesaikan persoalan banjir di wilayah Jatipadang yang kerap menjadi langganan banjir dengan adanya saluran dan pompa sedot. Semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat,” sebut Kurniasih.
Ia menyebut Program Padat Karya berorientasi menghadirkan program-program pembangunan yang bisa menyelesaikan persoalan masyarakat. Selain itu bisa turut menyerap tenaga kerja untuk program pembangunan infrastruktur.
“Ini manfaatnya dua, pertama bangunan insfrastruktur bisa menyelesaikan persoalan di masyarakat. Contohnya pembangunan saluran air dan pompa air di Pasar Minggu untuk menyelesaikan persoalan banjir. Di sini lain bisa menyerap tenaga kerja,” kata dia.
Salah satu warga Pasar Minggu Ismaida mengungkapkan, bantuan padat karya berupa pembangunan saluran dan penyediaan pompa sedot sangat bermanfaat bagi masyarakat. Baginya, ada kesiapsiagaan dengan hadirnya saluran air dan penyediaan pompa sedot.
“Alhamdulillah permohonan bantuan dari masyarakat Pasar Minggu khususnya Jatipadang kepada Ibu Kurniasih direspons dengan baik dan sudah turun bantuan dan sudah diresmikan. Alhamdulillah ini bagian dari perhatian dari wakil rakyat di DPR kepada masyarakat di Pasar Minggu,” ungkap Isma.