Predikat Baik, Pemkab Garut Raih Anugerah Meritokrasi 2021

Garut, KabarBerita.id — Menerima penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Pemkab Garut memperoleh Predikat Baik dalam pelaksanaan sistem merit pada acara Anugerah Meritokrasi Tahun 2021 pada Selasa (7/12). Penganugerahan tersebut digelar di The Westin Grand Ballroom, Kota Surabaya.

Usai menerima penghargaan, Rudy Gunawan selaku Bupati Garut menyampaikan rasa syukur atas penghargaan yang didapatkan Kabupaten Garut bersama sejumlah pihak lain yakni dalam sistem pengelolaan managemen aparatur sipil negara di Kabupaten Garut.

Menurut Rudy prestasi tersebut ialah salah satu prestasi yang sangat luar biasa karena sebelumnya Kabupaten Garut dalam sistem merit masih kurang baik. Rudy menargetkan untuk Tahun 2022 nantinya Kabupaten Garut bisa meningkatkannya dengan meraih predikat Sangat Baik.

“Semoga Tahun 2022 kita bisa naik kelas dari reformasi birokrasi yang sekarang B nantinya akan menjadi BB,” tuturnya.

Rudy juga mengajak untuk terus bekerja secara profesional dalam pelayanan masyarakat di Kabupaten Garut.

Sebagai informasi KASN dalam acara penganugerahan terus tersebut mengusung tema ‘Bersama Membangun Meritokrasi’ dimana penghargaan tersebut ditunjukkan pada 123 instansi pemerintah baik di pusat maupun daerah.

Penganugerahan tersebut terdiri dari predikat dengan sangat baik yang diberikan kepada 31 instansi pemerintahan serta predikat baik diberikan pada 92 instansi pemerintahan.

Tinggalkan Balasan