Perhatikan Hal Ini Kalau Kamu Tak Ingin Sakit Jantung

Jakarta, KabarBerita.id — Penyakit jantung jadi salah satu penyebab kematian dini di dunia. Kabar baiknya, cara mencegah penyakit jantung dapat dilakukan dengan melakukan kebiasaan-kebiasaan berikut.

Perubahan gaya hidup dapat membawa perbedaan besar, terutama menyangkut kesehatan jantung. Melansir dari Harvard Health Publishing, studi terhadap lebih dari 55 ribu orang dengan kebiasaan hidup sehat menurunkan risiko penyakit jantung hampir 50 persen.

Perubahan seperti apa sih yang perlu dilakukan? Berikut kebiasaan-kebiasaan yang perlu diaplikasikan sebagai cara mencegah penyakit jantung.

Penyakit jantung adalah berbagai masalah yang memengaruhi jantung seperti penyakit arteri koroner, aritmia, dan gagal jantung.

Penyakit jantung disebabkan oleh berbagai faktor terutama gaya hidup. Melansir dari Medical News Today, kebiasaan yang bisa memicu penyakit jantung antara lain merokok, konsumsi alkohol berlebihan, asal pilih makanan terutama tinggi lemak, dan jarang beraktivitas fisik.

Ada beberapa faktor risiko penyakit jantung yang tidak bisa diubah seperti usia, riwayat keluarga, dan jenis kelamin. Namun ada faktor risiko yang bisa diubah, yakni kebiasaan sehari-hari.

Sebaiknya lakukan kebiasaan berikut jika ingin jauh dari penyakit mematikan ini.

1. Menu buah dan sayur
Anda tidak perlu jadi seorang vegetarian demi mencegah penyakit jantung. Namun cukup masukkan menu buah dan sayur dalam diet harian. Lengkapi juga dengan sumber protein berupa produk hewani yang rendah lemak seperti ikan dan telur.

Seperti dikutip dari American Heart Association, batasi karbohidrat sederhana, daging olahan, dan minuman berpemanis tambahan. Rajin-rajin cek label kemasan agar tahu kandungan dari pangan yang dikonsumsi.

2. Bergerak
Aktivitas fisik harian bisa menyehatkan jantung. Selain itu, aktivitas fisik juga menurunkan faktor penyebab penyakit jantung seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan diabetes tipe 2.

Mengutip dari Mayo Clinic, jika Anda belum begitu aktif, maka sebaiknya mulai dengan perlahan. Targetkan setidaknya 150 menit per minggu aktivitas fisik sedang, 75 menit per minggu aktivitas fisik berat, dan dua sesi atau lebih latihan kekuatan tiap minggu.

3. Mengatur screen time
Ada sebagian orang yang sekali duduk untuk screen time tanpa sadar menghabiskan waktu berjam-jam. Ini jelas bukan pilihan yang baik untuk jantung.

Sebaiknya atur waktu screen time Anda dan selingi dengan aktivitas lain yang menggerakkan tubuh.

Untuk mereka yang banyak bekerja di depan komputer atau perangkat berlayar lain, sangat penting menyediakan waktu untuk peregangan. Anda mengambil minum atau sekadar jalan kaki setelah makan siang juga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan