Info  

Penjelasan Dokter Terkait Reaksi Alergi Pasca Vaksin Covid-19

Jakarta, KabarBerita.id — Terdapat kemungkinan efek samping yang terjadi setelah menerima vaksin covid-19, seperti munculnya alergi.

Reaksi yang muncul pasca vaksin merupakan suatu indikasi sistem kekebalan merespon ancaman dari vaksin yang kemudian menjadikan kekebalan tubuh dapat berkembang.

Setelah 30 menit mendapatkan suntikan vaksin, umumnya beberapa reaksi akan muncul seperti rasa nyeri, bengkak kemerahan, sakit kepala, hingga demam.

Ketua Komnas PP KIPI Profesor Hinky Hindra Irawan Satari,Rabu (4/8), menyatakan bahwa alergi setelah vaksin covid dapat terjadi apabila seseorang memiliki riwayat alergi sebelumnya.

Menurut Hindra penanganan dari alergi tersebut bisa dilakukan dengan menghindari pencetusnya dan meminum obat anti alergi.Namun umumnya vaksin bersifat ringan sehingga akan sembuh dengan cepat tanpa perlu dilakukan pengobatan.

Apabila reaksi alergi yang terjadi semakin parah dan tidak segera hilang maka sebaiknya penderita harus segera melapor atau pergi ke rumah sakit.

Selain itu, terdapat beberapa reaksi lain yang mungkin timbul saat setelah menerima vaksin covid 19 di antaranya terjadi reaksi lokal di area suntikan seperti munculnya abses, kemerahan, dan nyeri.

Sementara itu muncul pula reaksi sistemik seperti sakit kepala, nyeri otot, panas dingin, demam, kelelahan, mual,dan diare.

Ada pula reaksi yang mungkin terjadi yakni nyeri sendi,dermatitis syok, anafilaksis, hingga pingsan.

Tinggalkan Balasan