Pengobatan Kanker Semakin Baik, Tingkat Kematian Akibat Kanker Menurun

Jakarta, KabarBerita.id — Kabar baik bagi dunia kesehatan. Dalam dua dekade terakhir angka kematian akibat kanker telah menurun. Karena pengobatan yang semakin membaik dan juga adanya deteksi dini dinilai sebagai faktor menurunnya angka kematian akibat kanker.

Laporan dari American Cancer Society menunjukkan tingkat kematian akibat kanker menurun sekitar 32 persen atau sepertiga dari puncaknya pada tahun 1991 hingga 2019 di Amerika Serikat.

Dari sekitar 215 kasus kematian setiap 100ribu penduduk berkurang menjuadj 146 kematian pada tahun 1991. Penurunan mencegah 3,5 juga dalam rentang waktu tersebut.

Sebagian besar penurunan ini ada kaitannya dengan penurunan angka kematian pasien kanker paru.

Diketahui kanker paru merupakan kematian yang paling tinggi di seluruh dunia, termasuk juga di Indonesia.

Pada 2019, sekitar satu dari empat kematian akibat kanker yakni merupakan kanker paru.

Namun, tingkat kematian akibat kanker paru menurun sekitar 5 persen setiap tahun antara 2015 hingga 2019. Keseluhan kanker paru turun sekitar 2 persen pada waktu itu.

Menurut ahli, pengobatan yang semakin maju sangat berperan dalam penurunan angka kematian akibat kanker. Pengobatan ini meliputi kemoterapi, imunoterapi. Adanya deteksi dini juga merupakan faktor lain penurunan kematian akibat kanker. Semakin cepat ditemukan, semakin besar peluang untuk sembuh.

Perubahan gaya hidup juga dapat menurunkan angka kematian akibat kanker.

CEO American Cancer Society mengatakan Penelitian telah menunjukkan bahwa untuk seseorang yang didiagnosis menderita kanker, terlepas dari apa kanker itu, apabila mereka berhenti merokok pada saat diagnosis kanker, itu sangat membantu untuk hasil yang lebih baik.

Walaupun angka kematian menurun, jumlah kasus karena kanker masih tetap tinggi.

ACS memprediksi masih akan ada 1,9 juta diagnosis kanker baru dengan lebih dari 609 ribu kematian pada tahun ini. Jumlah ini termasuk 350 kematian per hari akibat kanker paru.

Tinggalkan Balasan