Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Nindya Kembali Diraih Pekanbaru

Walikoa Pekanbaru

Pekanbaru, KabarBerita.id — Penghargaan Kota layak anak (KLA) kategori Nindya tahun 2020 kembali diraih Pemerintah Kota Pekanbaru dimana di Provinsi Riau hanya terdapat dua penghargaan untuk kategori ini yaitu Kota Pekanbaru dan Kabupaten Siak.

Pada Kamis (29/7) Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) mengumumkan kategori ini.

Berlokasi di ruang rapat Mal Pelayanan Publik (MPP), Walikota Pekanbaru Firdaus bersama Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3AM) Chairani menyaksikan penerimaan penghargaan tersebut.

Walikota memberi selamat kepada kepala DP3AM atas prestasi yang diraih. Prestasi ini mengulang prestasi tahun 2019 lalu dimana Kota Pekabbaru juga meraih KLA kategori Nindya.

“Kami meraih oenghargaan KLA kategkri Nindya kembali, seperti tahun 2019 lalu,” katanya.

Hadir juga Kepala Dinas Pendidikan Ismardi Ilyas, Kepala Dinas Sosial Mahyudin (sebelumnya menjabat sebagai kepala DP3AM), dan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk KB) pada cara penerimaan penghargaan KLA kategori Nindya secara virtual ini.

Tinggalkan Balasan