Surabaya, KabarBerita.id — Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, memberikan apresiasi tinggi terhadap penampilan Jens Raven dalam pertandingan melawan Timor Leste di Piala AFF U-19 2024 pada Selasa (23/7). Jens Raven berhasil mencetak dua gol dan memberikan satu umpan dalam kemenangan Indonesia atas Timor Leste dengan skor 6-2 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
“Ada kemajuan positif yang ditunjukkan Jens,” kata Indra Sjafri usai pertandingan.
Indra mengungkapkan bahwa Jens diberikan kesempatan bermain secara bertahap selama fase grup Piala AFF U-19 2024. Jens memulai dengan bermain selama 15-20 menit di pertandingan pertama melawan Filipina, kemudian 45 menit di pertandingan kedua kontra Kamboja, dan akhirnya bermain penuh dalam pertandingan melawan Timor Leste.
“Dari awal kita sudah bicarakan dengan Jens tentang rencana ini. Pertama, dia perlu beradaptasi,” ujar Indra.
Menurut Indra, Jens memanfaatkan dengan baik kesempatan bermain yang diberikan oleh tim pelatih kepada pemain FC Dordrecht U-21 tersebut.
Indra juga mengapresiasi aksi Jens Raven yang lebih memilih memberikan assist untuk gol Arkhan Kaka pada menit ke-53, meskipun Raven memiliki peluang untuk mencetak hattrick.
“Dia tidak egois. Contohnya tadi, dia lebih memilih memberikan bola kepada Arkhan meskipun bisa mencetak hattrick. Ini mirip dengan saat dia mencetak gol pertamanya di timnas berkat tidak egoisnya [Riski] Afrisal yang memberikan bola,” tutur Indra.
Indra juga menegaskan bahwa performa Jens Raven akan terus dipantau untuk menentukan skuad terbaik di babak semifinal.
“Kami akan benar-benar mempertimbangkan siapa skuad terbaik dan strategi yang akan digunakan di semifinal, tergantung lawan yang akan dihadapi,” ujar Indra.