Pemkab Berau Akan Bangun Pagar Permanen Guna Cegah Buaya Kembali Masuk Danau Labuan Cermin

Berau, KabarBerita.id — Beberapa waktu lalu, wisatawan sempat dihebohkan dengan masuknya buaya ke lokasi Danau Labuan Cermin. Untuk mencegah hal serupa terulang kembali, telah dibangun pagar untuk mencegah masuknya hewan itu.

Namun pagar tersebut bersifat sementara dan dalam waktu dekat pagar permanen akan segera dibangun.

Camat Bidukbiduk, Abdul Malik menuturkan beberapa waktu lalu tim dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Timur melakukan pemantauan selama enam hari di Danau Labuan Cermin.

Hasilnya Labuan Cermin sudah dinyatakan aman dan tidak ada buaya yang berada di dalam kawasan danau, meski masih ada yang terpantau berada di luar kawasan danau.

Selain membangun pagar pengaman, kedepannya akan dilakukan beberapa peningkatan dan perbaikan sarana dan prasarana penunjang mengingat Danau Labuan Cermin merupakan salah satu wisata unggulan Bumi Batiwakkal.

Rencana awal akan meningkatkan dermaga dan akses masuk ke Labuan Cermin, karena saat ini akses yang digunakan adalah jembatan yang telah lama dibangun dan kondisinya butuh perbaikan.

Sementara itu Bupati Berau, Sri Juniarsih mengatakan Danau Labuan Cermin merupakan kawasan wisata yang cukup menjanjikan banyak hal yang bisa ditingkatkan, ke depan akan dilakukan perbaikan di berbagai sisi, ada rencana membangun spot foto dan kawasan bersantai.

Terkait dengan pembangunan pagar pembatas permanen, dirinya mengaku telah ada perencanaan dan dalam waktu dekat akan segera dibangun, pagar yang ada saat ini hanya untuk memastikan keamanan dari satwa liar.

Tinggalkan Balasan