PT Mandiri Tunas Finance adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pembiayaan kredit kendaraan bermotor di Indonesia. Mandiri Tunas Finance ini merupakan anak perusahaan dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk yang memiliki saham sebesar 51% dan PT Tunas Ridean Tbk memiliki 49% saham. Dengan dukungan yang kuat dan aliansi strategis antara PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dengan PT Tunas Ridean Tbk serta dalam menghadirkan unit usaha baru yaitu Mandiri Tunas Finance. Dengan ini akan meningkatkan kemampuan Perusahaan untuk berkompetisi serta meningkatkan kinerja dan performa di masa yang aka datang.
Mandiri Tunas Finance berkeinginan untuk menjadi perusahaan pembiayaan bermotor terbaik bagi konsumen. Sampai dengan saat ini, PT Mandiri Tunas Finance telah memiliki jaringan cabang yang luas tersebar di 68 titik di pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Bali dan Nusa Tenggara Barat. Saat ini perusahaan ingin mengundang sumber daya manusia terbaik, mempunyai kemampuan dan keterampilan khusus untuk memenuhi spesifikasi pekerjaan yang dibutuhkan.
SALES OFFICER (BANGKA BELITUNG)
Ruang Lingkup Pekerjaan:
- Bertanggung jawab dalam mencari customer kredit guna mencapai target produktivitas Sales Officer yang ditetapkan setiap bulannya, baik untuk customer baru maupun existing yang berasal dari direct/indirect business dengan tetap memperhatikan kualitas kredit agar tetap terjaga dengan baik.
- Bertanggung jawab dalam melakukan survey terhadap kebenaran data customer dan menggali informasi mengenai tujuan customer dalam pengajuan kredit.
Persyaratan Wajib:
- Latar belakang pendidikan min. D3
- Usia maksimal 33 tahun
- Berjenis kelamin Pria dan Wanita
- Memiliki IPK min. 2.75 dari 4.00
Persyaratan Lainnya:
- Berminat dalam dunia marketing
- Memiliki relasi yang luas dan kuat dengan dealer dan showroom otomotif
- Penempatan di Pangkal Pinang dan Belitung
Pendaftaran:
Pendaftaran dilakukan secara online melalui lamanĀ website ini
Related