Berita  

Luar Biasa, Benevento Raih Poin Perdana Musim Ini Saat Tahan Imbang Milan

BENEVENTO, Kabarberita.id – Laga debut Gennaro Gattuso sebagai pelatih AC Milan berakhir kurang memuaskan. Setelah sempat unggul hingga injury time, Milan dipaksa Benevento seri 2-2.

Pada pertandingan di Ciro Vigorito, Minggu (3/12/2017) malam WIB, Milan memulai inisiatif serangan. Sebuah peluang emas di menit ke-15 terlewat setelah sepakan Kalinic diselamatkan Brignoli. Bola rebound yang dicecar Suso pun masih mengarah kepada si kiper.

Benevento membuang peluang membuka keunggulan saat sundulan Vittorio Parigini melebar, usai meneruskan umpan silang Marco D’Alessandro.

Kebuntuan akhirnya terpecah di menit ke-38. Milan berhasil menciptakan gol pembuka lewat situasi sepak pojok. Bola sepakan Franck Kessie disundul Bonaventura tapi bisa diselamatkan digaris gawang. Namun, Bonaventura tak menyia-nyiakan bola rebound yang sukses disarangkannya ke gawang Benevento.

Usai restart, Benevento menyeimbangkan permainan dengan menciptakan gol penyama untuk menjadikan skor 1-1 di menit 50. Diawali dari sepak pojok, bola yang diamankan barisan belakang Milan diteruskan dengan sepakan kencang oleh Gaetano Letizia di luar kotak penalt. Gianluigi Donnarumma bisa menepis, tapi Puscas sukses menyarangkan bola rebound.

Hanya tujuh menit berselang, Milan kembali memimpin lewat Kalinic. Dari sisi kanan pertahanan Benevento, Bonaventura mengirim umpan silang mendatar yang dengan mudah disontek Kalinic di depan gawang. Skor kini 2-1.

Bencana bagi Milan karena Romagnoli diacungi kartu kuning kedua akibat mengganjal Letizia di menit ke-75. Hal ini memberi angin kepada Benevento untuk mendapatkan gol keduanya, namun Milan bertahan solid.

Di akhir injury time, Benevento mengerahkan seluruh pemainnya ke depan saat memperoleh tendangan bebas di sisi kanan pertahanan Milan. Eksekusi Danilo Cataldi disambut Brignoli dengan sundulan yang bersarang di sudut bawah gawang Donnarumma.

Benevento menyamakan skor 2-2, yang menjadi hasil akhir pertandingan.

Adalah kiper Alberto Brignoli yang sukses mengantarkan Benevento mendapatkan hasil imbang itu. Dia mencetak gol di masa injury time,menyambut sebuah tendangan bebas.

Dengan hasil ini, Milan masih terpaku di perigkat ketujuh klasemen dengan 21 poin dari 15 pertandingan. Sedangkan Benevento akhirnya meraih angka pertamanya di musim ini meski terkubur di urutan terbawah.

Satu poin itu sudah cukup bagi Benevento untuk mengukir sejarah, karena itu adalah angka pertama mereka sepanjang sejarah di Serie A. Benevento merupakan debutan di Serie A musim ini, belum pernah tampil di level teratas Liga Italia sebelumnya.

Yang menarik adalah, poin bersejarah itu dipetik saat melawan tim yang dibangun dari uang yang masif. Milan musim panas lalu belanja gila-gilaan untuk memperkuat tim, menghabiskan kurang lebih 233 juta euro untuk perekrutan pemain anyar. Rossoneri nyaris membentuk sebuah starting XI baru dari belanja tersebut.

Susunan Pemain

BENEVENTO: Brignoli, Costa, Di Chiara (Gyamfi 79′), Letizia, D’Alessandro, Memushaj (Coda 80′), Chibsah, Cataldi, Puscas, Parigini (Brignola 67′)

AC MILAN: Donnarumma, Bonucci, Musacchio, Rodriguez, Romagnoli, Montolivo (Biglia 73′), Bonaventura, Kessie, Kalinic, Borini (Abate 60′), Suso

Tinggalkan Balasan