Jakarta, KabarBerita.id — Jurnalis senior Inggris yang juga penggemar berat Arsenal, Piers Morgan menyebut Manchester United dan Erik ten Hag terkena karma setelah dihajar Liverpool 0-7 di Premier League, Minggu (5/3).
Perjalanan sensasional Man Utd pada musim ini yang tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan beruntun terhenti setelah dibekuk Liverpool 7-0 di Anfield.
Trio baru The Reds, Cody Gakpo, Darwin Nunez, dan Mohamed Salah masing-masing mencetak dua gol ke gawang David de Gea, sedangkan satu gol lagi dari Roberto Firmino.
Hasil mencengangkan pada laga Liverpool vs MU tak luput dari perhatian Piers Morgan, sosok yang dikenal sangat benci terhadap Setan Merah.
Kebencian Morgan dengan MU makin memuncak setelah Cristiano Ronaldo yang dianggap sebagai teman baiknya ‘disingkirkan’ Erik ten Hag pada musim ini.
Karena itu setelah MU dibantai Liverpool, Piers Morgan menganggap hal tersebut sebagai karma usai membuang Ronaldo.
“Lucunya, karma,” tulis Piers Morgan dalam unggahan di Twitter yang disertai dengan foto bersama Ronaldo.
Sebelumnya Piers Morgan selalu menjadikan MU sebagai sorotan pada musim ini. Ketika MU meminjam Wout Weghorts, Morgan menganggap The Red Devils mendatangkan ‘sosis Austria’.
Saat Erik ten Hag berjoget bersama Lisandro Martinez dan Antony usai juara Carabao Cup, pria yang juga penyiar televisi ini menganggap hal tersebut sebagai tindakan memalukan.