Jakarta, KabarBerita.id — Legenda Al Nassr dan timnas Arab Saudi, Majed Abdullah, angkat bicara soal penyebab bintang Portugal Cristiano Ronaldo belum tampil dalam performa yang diharapkan fans.
“Kesepakatan mendatangkan Ronaldo luar biasa, para pemain lokal Al Nassr harus membantunya,” ucap Majed.
“Cristiano saja tidak akan berarti apa-apa untuk tim. Upaya yang dilakukan para pemain lokal sejauh ini tidak cukup untuk mendukung bintang Portugal itu,” kata Majed menambahkan.
Ronaldo sudah membela Al Nassr dalam dua pertandingan yaitu di Liga Arab Saudi dan di Piala Super Arab Saudi.
Dalam dua pertandingan itu Ronaldo bermain full sepanjang pertandingan. Pada debut di Liga Arab Saudi, Ronaldo berhasil membawa Al Nassr menang 1-0 atas Al Ittifaq meski tidak mencetak gol.
Sayang pada laga keduanya Ronaldo gagal membawa Al Nassr menang usai tumbang 1-3 dari Al Ittihad di Piala Super Arab Saudi.
Kekalahan ini membuat Ronaldo mendapat banyak kritikan dan hujatan. Majed Abdullah pun berpesan kepada para pemain Al Nassr untuk terus membantu Ronaldo di lapangan hingga berhasil.
“Bantu Cristiano Ronaldo di lapangan untuk berhasil. Karena saya masih belum melihat upaya Anda di lapangan,” ucap Majed.