Kunjungi Desa Parampuan, Gubernur NTB Tanggapi Keluh Kesah Masyarakat

Mataram, KabarBerita.id — Gubernur NTB, Zulkielimansyah pada Kamis malam (10/9) melakukan kunjungan ke Desa Parampuan, Lombok Barat.

Kunjungan langsung ini dilakukan untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat di desa Parampuan secara langsung.

Diketahui Desa Parampuan merupakan desa padat dan penyangga Kota Mataram, terlebih terdapat TPA Kebon Kongok yang lokasinya berdekatan dengan desa tersebut.

Zulkieflimanyah mengatakan isu kesehatan dan lingkungan karena Tempat Pembuangan Sampah (TPA) yang lokasinya berdekatan dengan pemukiman penduduk Desa Parampuan memang tengah hangat dibicarakan.

Ia berharap semoga dari Kadis Kesehatan dan Kadis LHK yang saat itu juga turut serta bersamanya segera menemukan solusi atas masalah tersebut.

Dalam kunjunganya, selain untuk berdialog Zulkieflimansyah juga bersilaturahmi dengan Kepala Desa dan Tokoh masyarakat Desa Parampuan. Kunjungan ini berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan kendati sudah larut malam.

Zulkieflimansyah juga menyempatkan diri berkunjung ke Pondok Darul Furqon yaitu Pondok Tahfidzul Qur’an yang juga bwrlokasi di Desa Parampuan.

Zulkieflimansyah kagum dengan dedikasi dan perujuangan para pendidik untuk mencerdaskan masyarakat.

Tinggalkan Balasan