Jakarta, KabarBerita.id — Sebanyak 18 WNI yang melarikan diri dari kelompok teroris ISIS di Suriah, tiba di Tanah Air pada Sabtu (12/8).
“Kemarin, dilakukan penjemputan terhadap 18 WNI yang kabur dari kelompok militan ISIS di Suriah,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Polri Brigjen Pol Rikwanto di dalam pesan singkatnya di Jakarta, Minggu (13/8).
Brigjen Rikwanto mengatakan, belasan WNI itu tiba pada pukul 15.45 WIB di Terminal 2 Bandara Soetta, Tangerang, Banten dengan Nomor Penerbangan QR 956.
Usai dijemput pihak Kementerian Luar Negeri dan Densus 88, rombongan kemudian dibawa ke kantor Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) di Sentul, Bogor Jawa Barat guna diperiksa.”Kemudian diserahkan ke BNPT dan Densus 88 untuk interogasi lebih lanjut,” katanya.