Berita  

Juventus Bungkam Olympiacos 2-0

Jakarta, KabarBerita.id – Juventus mengamankan satu dari dua tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions seusai mengalahkan tim juru kunci, Olympiacos, dengan skor 2-0 pada pertandingan pamungkas fase grup D di Stadion Karaiskaki, Rabu waktu Indonesia.

Juventus lolos sebagai tim peringkat dua Grup D dengan koleksi 11 poin, terpaut tiga angka dari Barcelona yang lolos sebagai juara grup. Olympiacos berada di dasar klasemen, sedangkan Sporting Lisbon yang dikalahkan Barcelona 0-2 melaju ke Liga Europa.

Pada jalannya laga, Juventus yang membuka asa untuk lolos setelah menahan Barcelona 0-0 pada pertandingan kelima fase grup, berhasil unggul 1-0 berkat sepakan kaki kiri Juan Cuadrado yang dilepaskan dari jarak dekat setelah menerima bola dari Sandro pada menit 15.

Juventus nyaris menggandakan kedudukan saat Medhi Benatia menanduk umpan sepak pojok Douglas Costa, walaupun Olympiacos mampu menekan dari serangan Dimitris Nikolaou dan Odjidja-Ofoe saat pertandingan babak pertama akan berakhir.

Marko Marin yang masuk pada babak kedua nyaris menyamakan kedudukan untuk tim asal Yunani itu, setelah meneruskan umpan terobosan Panagiotis Tachtsidis. Sayang, peluang itu mampu dihentikan kiper Juventus.

Sebuah umpan Sami Khedira yang diselesaikan menjadi gol oleh sepakan kaki kiri Federico Bernardeschi menggenapkan kemenangan Juventus dengan sjor 2-0, pada satu menit sebelum laga berakhir. Demikian lama UEFA.

Susunan pemain:

Olympiacos: Proto; Elabdellaoui, Engels, Nikolao, Koutris; Romao, Tachtsidis; Pardo, Odjidja, Seba; Djurdjevic
Cadangan: Choutesiotis, Botia, Fortounis, Marin, Gillet, Nabouhane, Andoutsos

Juventus: Szczesny; De Sciglio, Benatia, Barzagli, Alex Sandro; Khedira, Matuidi; Cuadrado, Dybala, Douglas Costa; Higuain
Cadangan: Pinsoglio, Pjanic, Marchisio, Mandzukic, Asamoah, Rugani, Bernardeschi

 

Tinggalkan Balasan