Jakarta, KabarBerita.id — Wasekjen Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Jansen Sitindaon menyinggung jasa Presiden RI ke-6 sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat terhadap seorang jenderal.
Hal itu ia cuitkan dalam akun sosial media Twitter pribadinya @jansen_jsp. Pernyataan itu dilontarkan di tengah isu kudeta terhadap Partai Demokrat yang diduga dilakukan oleh salah satu pejabat di lingkaran dekat Presiden Joko Widodo.
Jansen telah memberikan izin untuk mengutip pernyataannya di twitter. Jansen tak menjelaskan secara rinci tentang sosok jenderal yang dimaksud dalam unggahannya.
“Ini bukan soal debat politik. Kalau soal ini walau tidak ahli, jika sudah sehat aku siap hadapi siapapun! Aku hanya ingin mengetuk mu sebagai sesama orang yang di dalam diri kita ada jasa pak SBY, ku doakan engkau baik-baik saja Jenderal, tidak kena karma atas lupanya engkau akan sejarah dirimu,” kata Jansen (1/2).
Jansen mengatakan, Demokrat masih solid di tengah isu rencana penggulingan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
AHY sebelumnya menduga ada manuver politik yang dilakukan pejabat lingkaran kekuasaan Jokowi untuk mengambil alih kepemimpinan Partai Demokrat secara paksa. Ia mengaku telah mendapatkan informasi dari banyak pihak tentang manuver kudeta itu.
Menurut AHY, ada pihak yang berstatus kader, eks kader, hingga pejabat pemerintah yang diduga pelaku kudeta tersebut.
Lebih lanjut, Jansen berharap semua kader Partai Demokrat di seluruh Indonesia menjadi solid atas kejadian tersebut. Ia pun meminta para kader untuk tetap menjaga Demokrat.
“Telah beberapa kali badai datang dari luar maupun dalam. Dan engkau selalu kuat, solid dan bertahan Demokrat ku. Jangankan yang sehat, aku yang sakit ini pun akan maju melawan yang mengganggumu. Solid di bawah AHY,” kata Jansen.