Berita  

Indonesia Tambah Medali Pada Kejuaraan Catur Antar-Pelajar Asia Di China

Image result for kejuaraan catur pelajar

Jakarta, KabarBerita.id – Kabar gembira kembali datang dari Panjin, China dalam Kejuaraan Catur Antar-Pelajar Asia yang pada hari Sabtu ini menggelar hari terakhirnya dengan nomor catur kilat sembilan babak.

“Tim Indonesia mampu menyumbangkan tambahan tiga emas, satu perak dan dua perunggu,” kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Percasi demisioner, Kristianus Lim dalam pesan singkatnya, Jakarta, Sabtu malam.

Lim menjelaskan tiga pecatur Indonesia mampu menjadi juara secara “bersih”, yakni di Kelompok Umur (KU)17 putra atas nama Catur Adi Sagita dengan delapan poin.

Lalu ada Gilbert Elroy Tarigan yang turun di KU16 yang mengumpulkan 7,5 poin dan KU17 putri atas nama Samantha Edithso dengan angka sempurna sembilan poin dari sembilan babak.

Sementara itu, Aditya Bagus Arfan keluar sebagai juara kedua di KU13 putra dengan 7,5 poin, lalu Nur Aini Rasyid juara tiga di KU11 putri dengan 6,5 poin dan juga Shafira Devi Herfesa yang juga menempati posisi tiga di KU11 putri dengan 6,5 poin.

Lim menilai para punggawa Indonesia di nomor catur kilat ini sangat memuaskan dan akan menjadi modal bagi dunia catur Indonesia di masa depan.

“Seperti Gilbert ketika melawan Mekhriddin Yuldoshev dari Uzbekistan di babak akhir di mana dia sempat mengorbankan kuda agar inisiatif serangannya berlanjut, dan perhitungannya tepat, Mekhriddin akhirnya ‘blunder’,” ujar Lim.

Selanjutnya, tambah Lim, adalah Samantha Edithso ketika melawan WFM Allaney Jia Doroy dari Filipina di babak empat namun itu penentuan juara, akhirnya terbukti Samantha berhasil menang dan di babak akhir mampu mengumpulkan sembilan poin sementara Allaney delapan.

“Catatan besarnya Samantha kini masih berusia sembilan tahun dan turun di KU17 putri, dengan akurasi yang ditunjukannya, menunjukan dia memiliki bakat istimewa yang benar-benar istimewa,” tutur Lim, menambahkan.

Tinggalkan Balasan