HUT KORPRI Ke-51, Bupati Garut Harap Pelayanan Pemda Dapat Berbasis Elektronik

Garut, KabarBerita.id — Bupati Garut, Rudy Gunawan pimpin Upacara Peringatan Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-51 Tingkat Kabupaten Garut dengan tema “KORPRI Melayani, Berkontribusi, dan Berinovasi Untuk Negeri” yang dilaksanakan di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda), Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Dalam sambutannya Bupati Garut mengungkapkan bahwa menjadi anggota KORPRI merupakan sebuah kehormatan, di mana banyak masyarakat yang menginginkan untuk menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil namun tidak bisa dikarenakan keterbatasan kuota.

Ia memaparkan pada tahun 2020 lalu terdapat 19 ribu orang yang ingin menjadi PNS atau Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Garut, namun hanya 5% pelamar yang diterima, dikarenakan kebutuhan terhadap ketersediaan ASN di Kabupaten Garut masih sangat sedikit dibandingkan dengan peminat yang melamar.

Rudy juga mengingatkan bahwa PNS harus memiliki kapasitas, kompetensi, dan kinerjanya dapat diukur mengingat saat ini sudah masuk ke dalam era 4.0 di mana pemerintah sudah berbasis elektronik.

“Nah harusnya di ulang tahunnya ini apa yang dilakukan oleh KORPRI Garut, mendukung apa yang dimaksud dengan ASN profesional dan ASN go internasional,” lanjutnya.

Ia berharap nantinya sistem pelayanan di pemerintah daerah dapat lebih berkembang dengan berbasis elektronik, sehingga dapat meningkatkan sistem pelayanan kepada masyarakat.

“Tentu saudara-saudara sekalian, Bapak Presiden mengharapkan kita lebih berbakti kepada masyarakat karena kita diupah dan digaji dapat mobil dinas, dapat SPPD, dapat-dapat teman-temannya dari gaji, dan saudara harus mensyukuri itu bagian yang harus dipertanggungjawabkan,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan