Berita  

Gus Ipul Minta Warga Trenggalek Patuh Kiai

Trenggalek,, KabarBerita.id — Cagub Jatim Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengajak para Bu Nyai dan kalangan perempuan di Kabupaten Trenggalek untuk patuh terhadap seruan dan keinginan Kiai selaku panutan dalam hidup, baik spiritual maupun sosial-kemasyarakatan.

“Kalau mau patuh dengan dhawuhnya kiai, Insya Allah akan dibukakan jalan yang terbaik,” kata Gus Ipul pada sambutannya saat menghadiri pengajian di Pondok Pesantren Darunnajah dalam silaturahim bersama ribuan ibu nyai dan tokoh perempuan Kabupaten Trenggalek, Sabtu.

Keponakan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) ini menyampaikan, satu di antara kunci sukses kehidupan adalah dengan patuh kehendak kiai.

Gus Ipul lantas mencontohkan karier hidupnya yang tak lepas dari bimbingan para kiai.

Pada saat lulus sekolah menengah, Gus Ipul pada awalnya bercita-cita menjadi guru di pondok pesantren. Namun, pamannya, Gus Dur berpendapat berbeda.

Gus Dur meminta Gus Ipul untuk melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi di Jakarta. Gus Ipul pun mengambil ilmu politik.”Dengan ikhlas, saya patuh keinginan Gusdur. Meskipun saya berangkat ke Jakarta dengan nangis,” candanya.

Hasilnya, Gus Ipul pun akhirnya kenal dengan dunia politik dan kemudian masuk ke partai politik, mulai dari PDI Perjuangan hingga PKB.

Dia juga terpilih sebagai Ketua Umum PP GP Anshor, Anggota DPR RI, hingga pernah menjabat Menteri Negara Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal.

Tinggalkan Balasan