Euro 2020: Ronaldo moncer, Portugal Lolos ke 16 Besar

Ronaldo bermain gemilang

Jakarta, Kabarberita.id — Laga terakhir Grup F Euro 2020 (Euro 2021) di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (24/6) dini hari WIB mempertemukan bigmatch Portugal melawan Prancis yang berakhir dengan skor imbang 2-2.

Portugal lolos mendampingi Prancis dan Jerman dari Grup sebagai satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.

Pada menit ke-28 Ronaldo membawa Portugal unggul melalui titik putih setelah Hugo Lloris justru meninju wajah Danilo saat keluar dari sarangnya untuk mengamankan bola tendangan bebas Portugal.

Prancis mendapatkan hadiah penalti pada masa injury time babak pertama usai Kylian Mbappe dinilai telah dilanggar Nelson Semedo. Benzema berhasil menjalankan tugas dengan baik untuk membuat skor jadi 1-1 yang menutup babak pertama.

Benzema membawa Prancis unggul 2-1. Walau sempat dianggap terlebih dahulu offside, namun wasit mengesahkan gol tersebut setelah melihat VAR.

Upaya Portugal menegejar ketertinggalan membuahkan hasil pada menit ke-59 saat bola yang coba diumpan Ronaldo mengenai lengan Jules Kounde di kotak penalti. Ronaldo sempurna melaukan tugasnya untuk membuat skor jadi 2-2.

Setelah skor imbang 2-2 Pertandingan Portugal vs Prancis berjalan semakin sengit. Kedua tim saling serang tetapi hingga laga usai skor 2-2 tidak berubah.

Susunan Pemain

Portugal : Rui Patricio; Nelson Semedo, Pepe, Ruben Dias, Raphael Guerreiro; Joao Moutinho, Danilo Pereira, Renato Sanches; Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo, Diogo Jota.

Prancis : Hugo Lloris; Jules Kounde, Raphael Varane, Presnel Kimpembe, Lucas Hernandez; Paul Pogba, N’Golo Kante; Corentin Toliso, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe; Karim Benzema.

Tinggalkan Balasan