DPR Desak Audit Satgasus yang Pernah Dipimpin Ferdy Sambo

Jakarta, KabarBerita.id — anggota komisi III DPR, Romo Muhammad Syafi’i mendesak satuan tugas khusus (satgasus) merah putih yang pernah dipimpin mantan kepala Divisi Propam Polri Irjen Ferdy Sambo untuk diaudit.

Menurutnya edit perlu dilakukan untuk mengetahui sumber serta aliran dana yang digunakan Satgasus.

Romo berkata Audi perlu dilakukan walaupun uang yang digunakan oleh Satgasus merah putih tidak jelas. Romo menggunakan istilah uang hantu dimakan setan terkait uang yang digunakan oleh Satgasus merah putih.

Ia melanjutkan Audit terhadap program yang dilaksanakan satgasus merah putih juga harus dilakukan. Menurutnya langkah tersebut perlu dilakukan melihat korelasi antara kasus pembunuhan berencana Brigadir J dengan kasus penembakan laskar FPI di KM 50 tol Jakarta-Cikampek.

Diketahui KapolriJjenderal Listyo Sigit Telah membubarkan Satgasus Polri yang pernah dipimpin oleh Sambo usai yang bersangkutan ditetapkan menjadi tersangka pembunuhan Brigadir J.

Tugas dan fungsi Satgasus diantaranya melakukan penyelidikan dan penyidikan tindak pidana yang menjadi Atensi pimpinan di wilayah Indonesia dan luar negeri.

Selain itu Satgasus juga bertugas menangani upaya hukum pada perkara psikotropika, narkotika, tindakan pidana korupsi, pencucian uang dan ITE.

Tinggalkan Balasan