Diskominfo Konawe Selatan Kembangkan Aplikasi Layanan Digital Terpusat

Konsel, KabarBerita.id — Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan terus meningkatkan kualitas Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian tengah mengembangkan satu sistem aplikasi yang mencakup layanan digital seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Termasuk informasi beserta insfrastruktur data penunjang.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika & Sandi Konawe Selatan, Hidayatullah mengungkapkan produk digital ini dapat disebut sebagai super aplikasi. Di dalamnya berisikan informasi informasi yang dibutuhkan masyarakat juga aparatur. Termasuk pelayanan digital, cek data statistik, berita, dan banyak lagi layanan lainnya.

“Semuanya tercakup dalam satu sistem aplikasi. Artinya satu super aplikasi ini berisikan semua layanan yang dibutuhkan. Jadi kita tidak perlu beragam aplikasi, cukup satu dan mencakup semua hal,” ungkapnya saat dikonfirmasi usai memaparkan hal tersebut dihadapan Bupati Konawe Selatan, H Surunuddin Dangga saat mengunjungi Stand Pameran Diskominfo Konawe Selatan, malam kemarin.

Hidayatullah mengatakan sistem ini terus berjalan dan masih terus dalam proses pengembangan. Sistem itu, kata ia, seperti sebuah rumah besar yang di dalamnya berisikan banyak ruangan. Pengguna layanan cukup masuk ke satu rumah dan memilih kamar yang akan digunakan.

“Kita kembangkan terus, pak bupati mengharapkan segera dimantapkan. Olehnya itu kita terus optimalkan sistemnya, sumber data, dan SDM ya, termasuk insfrastruktur penunjang lainnya seperti jaringan. Ini juga jawaban atas perkembangan teknologi yang sangat pesat,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan