JAKARTA, KOMPAS.com – Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Roy Suryo mengatakan, panasnya tensi politik di pusat tak membawa pengaruh ke daerah.
Di daerah, kata dia, koalisi cenderung cair. Meskipun pada tingkat nasional, antar-partai politik belum tentu berkomunikasi dengan baik.
“Di daerah misal di Aceh, Demokrat bisa bersama dengan PDI-P dalam mengusung gubernur dan wakil gubernur,” ujar Roy, seusai menghadiri peresmian The Yudhoyono Institute di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Kamis (20/8/2017).
Ia berharap, keakraban antar-partai tetap terjalin di daerah meski suhu politik di pusat memanas.
“Artinya kalau di daerah bisa akrab, kenapa di pusat tidak?” lanjut dia.
Roy tak memungkiri bahwa kisruh di tingkat pusat bisa memengaruhi koalisi di daerah.
Misalnya, terkait kasus Politisi Partai Nasdem Viktor Laiskodat yang menyebut empat partai yakni Partai Gerindra, PKS, PAN, dan Partai Demokrat sebagai partai politik yang mendukung negara khilafah dan mengancam keutuhan NKRI.
Namun, ia mengimbau seluruh pihak untuk tak ikut-ikutan dan membiarkan proses hukum berjalan.