Berita  

Dapat Sebabkan Komplikasi, Jerawat Termasuk Suatu Penyakit

Ilustrasi jerawat

Jakarta, KabarBerita.id — Tanpa kenal gender, jerawat merupakan satu masalah kulit yang sangat mengusik. Baik itu di kalangan remaja maupun dewasa.

Ahli dermatologi dr Aryani Sudharmono, SpKK(K) FINS-DV, FAADV selaku pemilik Jakarta Skin Center (JSC) menyatakan bahwa pasiennya sebagian besar ialah yang mengalami masalah jerawat, baik yang ringan maupun yang berat.

Biasanya pasien dengan jerawat berat datang karena mengalami komplikasi bekas jerawat. Orang yang berjerawat juga rentan terhadap masalah gangguan psikologis yang mana sering ditemui mereka sering berperilaku seperti marah-marah dan ada juga yang sampai tidak ingin bertemu dengan orang lain.

Aryani menjelaskan bahwa orang-orang yang mengalami masalah jerawat sering mengurangi sosialisasi dalam kehidupan sehari-harinya, selain itu mereka juga frustasi dan takut karena jerawat yang tak kunjung sembuh.

Oleh karenanya Aryani menganjurkan untuk para dokter yang menangani kasus jerawat Segara menjelaskan kepada pasiennya bahwa hal tersebut merupakan suatu penyakit.

“Jerawat itu penyakit karena kelenjar minyak yang mengalami peradangan. Jika jerawat baru dan lama sudah tidak ada di wajah, maka bisa dikatakan kita sudah sembuh,” terangnya.

Tinggalkan Balasan