Jakarta, KabarBerita.id — Urusan kesehatan mental memang tengah jadi perhatian. Pandemi Covid-19 membuat masyarakat lebih peduli dengan kesehatan, termasuk soal kesehatan mental.
Berbagai cara dilakukan untuk menjaga kesehatan mental. Mulai dari olahraga, refreshing ke tempat-tempat menenangkan, hingga melakukan hal-hal yang disukai atau hobi.
Tapi ternyata menjaga kesehatan mental tidak memerlukan hal yang sulit. Cukup berdiam diri, tidak melakukan apa pun bisa jadi cara menjaga kesehatan mental.
Melansir Eating Well, sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Experimental Psychology menyebut, Anda bisa meningkatkan kehidupan dengan cara menghabiskan waktu yang benar-benar bebas gangguan. Misalnya, tanpa telepon genggam, televisi, atau bahkan laptop untuk bekerja.
Studi itu menyebutkan hanya duduk dan tidak melakukan apa-apa bisa membuat Anda lebih kreatif dan sehat secara mental. Penelitian ini berangkat dari pandangan bahwa tidak melakukan apa pun adalah hal yang membosankan.
Penulis studi dan peneliti utama dari Motivation Science Lab di University of Tübingen, Kou Murayama bersama timnya kemudian melakukan penelitian untuk membuktikan pernyataan tersebut.
Enam eksperimen pada total 259 mahasiswa dari Jepang dan Inggris pun dilakukan. Pertama, mereka meminta peserta merasakan bagaimana perasaan mereka saat diberi waktu hanya duduk dan berpikir selama 20 menit.
Mereka tidak diizinkan untuk membaca, berjalan, menelusuri media sosial, mengirim pesan pendek ke teman, mengecek aplikasi kencan, atau melakukan hal lainnya selama 20 menit. Benar-benar hanya berdiam diri dan membiarkan pikiran yang mengembara tanpa perantara apa pun.
Lima percobaan lainnya mirip, tetapi masing-masing memiliki sedikit variasi, seperti duduk di ruangan kosong, duduk di tenda gelap dan tidak bisa melihat apa-apa, serta duduk untuk waktu yang bervariasi.
Hasilnya masing-masing dari enam percobaan memiliki jawaban yang sama untuk pertanyaan awal. Duduk dan berpikir ternyata tidak membosankan seperti yang mungkin terpikirkan sebelumnya.
Ternyata menghabiskan waktu dengan tidak ngapa-ngapain dapat bermanfaat bagi kesehatan mental dan memengaruhi tingkat kebahagiaan seseorang.
Studi ini juga menemukan bahwa orang cenderung menikmati waktu dengan hanya duduk dan membiarkan pikiran mengembara lebih dari yang mereka duga sebelumnya.
Sementara penelitian lainnya menemukan manfaat tambahan dari kebiasaan berdiam diri tanpa gangguan ini. Termasuk menurunkan tingkat stres, meningkatkan energi, mendorong kreativitas, dan membantu menemukan solusi dari sebuah permasalahan.