Cara Cegah Penularan Covid-19 Ketika Asyik Liburan

Jakarta, KabarBerita.id — Jelang libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru), berbagai persiapan tentu telah dilakukan. Jangan lupa juga menyiapkan diri agar tidak terpapar Covid-19 saat menikmati libur panjang.
Ada beberapa cara mencegah penularan Covid-19 saat libur panjang nanti.

Sebagaimana diketahui, kasus konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia kembali melonjak. Artinya, masyarakat juga disarankan untuk tetap mewaspadai penularan di masa libur panjang ini.

Lantas apa saja yang harus dilakukan agar terhindar dari Covid-19 jelang libur Nataru kali ini?

Dokter spesialis paru di RSUP Persahabatan, Praseno Hadi mengatakan masyarakat harus tetap paham bahwa Covid-19 belum hilang. Menjaga protokol kesehatan tetap harus dilakukan.

“Jangan sampai maskless, harus tetap menerapkan protokol kesehatan meskipun saat ini aturannya sudah agak longgar,” kata Praseno dalam siaran YouTube BNPB, beberapa waktu lalu.

Praseno menyebut bahwa pada dasarnya saat ini tak ada larangan untuk keluar rumah atau pergi berwisata selama libur panjang. Hanya saja, masyarakat harus paham bagaimana cara menjaga diri di tempat ramai.

Berikut beberapa cara mencegah penularan Covid-19 saat libur panjang Nataru nanti.

1. Tetap pakai masker
Meski aturan telah dilonggarkan, namun Anda tetap diimbau untuk menggunakan masker. Masker dipakai untuk mencegah penularan Covid-19.

Alih-alih masker kain, masyarakat disarankan untuk mengenakan masker medis yang memiliki efektivitas sebesar 80-90 persen.

Jangan lupa juga menggantinya saat masker mulai basah. Dalam kondisi basah, efektivitas masker dalam menyaring partikel akan berkurang.

2. Rajin mencuci tangan
Mencuci tangan jadi salah satu cara paling ampuh dalam mencegah penularan Covid-19.

Virus bisa saja menempel di tangan. Mencucinya terlebih dahulu bisa memastikan tangan telah aman dari virus.

Cara terbaik, cuci tangan dengan air mengalir dan sabun. Tapi jika tak tersedia, Anda juga bisa menggunakan hand sanitizer berbasis alkohol.

3. Tak berlama-lama di tengah kerumunan
Libur panjang meningkatkan risiko munculnya kerumunan di berbagai destinasi wisata. Untuk mencegah penularan, Anda bisa membatasi waktu berada di tengah kerumunan.

4. Jangan lupa booster
Praseno mengingatkan masyarakat untuk memenuhi vaksinasi hingga dosis ketiga atau booster. Booster disebut dapat memberikan perlindungan ekstra dari ancaman Covid-19.

Tinggalkan Balasan