Subang, KabarBerita.id — Jemaah Calon Haji Kabupaten Subang Tahun 2022 mendapat bimbingan manasik haji dari Kementrian Agama Kabupaten Subang, bertempat di Islamic Center, Jalan Arif Rahman Hakim Subang, Senin 30 Mei 2022.
Bupati Subang H. Ruhimat atau biasa disapa Kang Jimat berkenan membuka kegiatan bimbingan manasik haji yang diikuti 544 orang jemaah calhaj, serta pelepasan calon haji tingkat Kabupaten Subang Tahun 2022.
Jamaah calhaj yang berjumlah 544 orang tersebut, mengikuti manasik haji dalam penerbangannya akan dibagi menjadi dua kloter, yaitu kloter 1 dan 38 JKS, kloter 1 akan diberangkat pada tanggal 3 Juni, sedangkan kloter 38 akan diberangkatkan pada Tanggal 28 Juni 2022 mendatang.
Kepala Kementerian Agama Kabupaten Subang Dr. H. AGUS SUTISNA, S.Ag., M.Pd., dalam kegiatan tersebut melaporkan, “jamaah calon haji asal Subang merupakan kloter 1 pemberangkatan dari Provinsi Jawa Barat”, seraya memperkenalkan Ketua Kloter, dokter dan TPKD yang akan membimbing jamaah Haji asal Subang ke tanah suci.
Dalam kesempatan itu H. Agus berterima kasih Kepada Bupati Subang atas hibah batik untuk 544 orang calon jamaah haji asal Kabupaten Subang.
Kegiatan diteruskan dengan pemberian batik khas Subang secara simbolis dari Bupati Subang dan Kepala Kemenag Subang kepada Jemaah Calon Haji Kabupaten Subang yang diterima perwakilan jemaah dari KBIH Darul Falah Subang, yaitu Aang dan Istri, serta Karmudin dan Istri, serta Ida Royani.
Dengan penuh rasa haru dan sukacita, Kang Jimat mengungkapkan kegembiraanya pada tahun ini jamaah calon haji dapat berangkat ke tanah suci setelah sebelumnya 2 tahun tertunda akibat pandemi.
Kang Jimat pun mengingatkan agar para jamaah memperteguh keimanan dan kesabaran, serta mempersiapkan kesehatan yang prima, dengan cara ikuti sebaik baiknya serta rendah hati, dan pasrahkan jiwa raga kita disana kepada Alloh SWT.
Selain itu Kang Jimat pun meminta para jamaah agar mendoakan kebaikan untuk Kabupaten Subang saat beribadah haji di Tanah Suci nantinya.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Ketua MUI, Ketua IPHI, Perwakilan Forkopimda, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan & Kesejahteraan Rakyat, Kepala Dinas Kesehatan, serta Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Subang.