Bersama BPK Perwakilan Sultra, Pemkot Kendari Bahas Progres Vaksinasi di Kota Kendari

Kendari, KabarBerita.id — Bertempat di Media Center Rumah Jabatan (Rujab) Wali Kota Kendari, Senin (22/11), Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menerima kunjungan Exit Meeting dari Tim Audit Kinerja Vaksinasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Sulawesi Tenggara.

Wali Kota Kendari dr. Siska Karina Imran, bersama Asisten Dua Kota Kendari, Inspektur Kota Kendari dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari beserta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait mengikuti pertemuan Exit Meeting tersebut.

dr. Siska Karina Imran mengapresiasi tim BPK atas dukungannya lewat audit vaksinasi untuk mewujudkan tata kelola keuangan yang baik. Ia berharap kepada tim BPK beserta anggotanya untuk memberikan dukungan dan masukan terkhusus pada Dinas Kesehatan supaya dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

Ia mengungkapkan karena terdapat kemungkinan terjadi miss antara daerah dan pemerintah pusat.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari, drg. Rahminingrum akan mengoptimalkan arahan dari BPK supaya mencapai program herd immunity dari pemerintah pusat. Selain menyempurnakan program dari pemerintah pusat, Kadis kesehatan Kota Kendari berharap setidaknya pihaknya bisa mendekati SOP.

Oleh karena itu pihaknya akan mengeluarkan SK yang ditandatangani oleh Wali Kota untuk percepatan vaksinasi.

Sementara itu Syafruddin selaku Inspektur Kota Kendari menjelaskan program vaksinasi tidak hanya tanggung jawab satu OPD namun seluruh OPD di Kota Kendari dalan mencapai Herd Immunity.

Tinggalkan Balasan