Berau Naik Peringkat Pada MTQ Ke-43 Tingkat Provinsi Kaltim

Berau, KabarBerita.id — Sekretaris Daerah bersama Asisten Pemerintahan dan Kesra Pemkab Berau menghadiri acara malam penutupan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-43 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2022 yang di gelar di Kota Samarinda.

Pada MTQ ke 43 yang dipusatkan di GOR Segiri ini, Pemkab Berau telah naik 1 peringkat dari tahun sebelumnya peringkat 7 menjadi 6 dari 10 kabupaten lainnya.

Dari hasil lomba, Kabupaten Berau telah berhasil meraih Juara 1 sebanyak 3 orang, juara 2 sebanyak 6 orang, juara 3 sebanyak 7 orang, juara harapan 1 sebanyak 10 orang, dan juara harapan 2 sebanyak 3 orang. Sehingga jumlah nilai yang diperoleh yaitu 40.

Hal tersebut menghantarkan Kabupaten Berau menjadi juara 6, sedangkan untuk juara 1 diraih kafilah Kukar, dikuti kafilah Samarinda sebagai juara ke 2, kemudian juara 3 diperoleh kafilah Bontang, juara 4 kafilah Kutim, juara 5 kafilah Balikpapan, juara 6 kafilah Berau, juara 7 kafilah Paser, Juara 8 kafilah PPU dan juara 9 kafilah Kubar serta peringkat 10 Mahakam Ulu.

Tinggalkan Balasan