Jakarta, KabarBerita.id – Raksasa Liga Spanyol, Barcelona, memetik kemenangan dengan skor 5-0 (agregat 8-0) atas tim divisi tiga Real Murcia pada pertandingan leg kedua 32 besar Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Kamis (30/11) pagi waktu Indonesia.
Barcelona dipastikan melenggang ke babak 16 besar Copa del Rey dengan kemenangan agregat 8-0 setelah pasukan Ernesto Valverde itu menang 3-0 pada leg pertama yang dihelat pada bulan lalu.
Gol-gol kemenangan Blaugrana dicetak Francisco Alcacer, Gerard Pique, Aleix Vidal, Denis Suarez, dan Jose Arnaiz disaat pemimpin klasemen La Liga itu menerapkan rotasi pada sebagian susunan pemain utama mereka.
Aroma kemenangan Barcelona sudah tercium saat penyerang lapis kedua, Paco Alcacer, mencetak gol sundulan pada menit 16, disusul gol dari sepakan kaki kanan Gerrard Pique yang meneruskan umpan Aleix Vidal pada awal babak kedua.
Barcelona unggul 3-0 berkat sundulan Aleix Vidal yang menyambar umpan silang Nelson Semedo yang dilepaskan dari sayap kanan pada menit 60.
Sepakan kaki kiri Denis Suarez menambah gol Barcelona menjadi 4-0 setelah gelandang bertahan itu meneruskan umpan terobosan Sergi Roberto pada menit 74.
Pemain muda Barcelona, José Arnaiz, yang beroperasi sebagai sayap kiri itu menyegel kemenangan tim Catalunya itu dengan skor 5-0 setelah ia masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak gol pada menit 80 dengan memaksimalkan bola operan Denis Suarez.
Pada 10 menit menjelang laga usai, Gerard Deulofeu memiliki dua peluang untuk menambah gol bagi Barcelona, namun skor 5-0 (agregat 8-0) bertahan hingga peluit panjang dibunyikan, demikian Skysports.
Susunan pemain:
Barcelona (4-2-3-1): Cillessen, Cabral, Semedo, Pique, Vermaelen, Digne, D Suarez, Busquets, Vidal, Alena, Deulofeu, Alcacer.
Murcia (4-2-3-1): Santome, Vega, Orfila, Mateos, Melgar Carrasco, Bravo, Sanchez Rodriguez, Mengoud Montes, Llorente, Molinero Da Silva Ferreira.